Pelatihan Stress Management with Quantum Hypno-NLP

Deskripsi Pelatihan Stress Management with Quantum Hypno-NLP

Di era modern yang penuh dengan  kompetisi yang sangat ketat ini, tidak setiap individu mampu untuk menyelaraskan diri dalam kehidupan yang penuh dengan tantangan. Rutinitas, kesibukan kerja dalam upaya menuntaskan tugas yang menjadi tanggung jawab merupakan hal yang mewarnai kehidupan kita sehari-hari.

Dari waktu ke waktu berbagai macam situasi yang dihadapi seringkali menjadi tekanan dan juga menjadi faktor terjadinya stress sehingga lambat laun akan mengancam produktivitas dalam bekerja. Stress juga merupakan penyebab awal munculnya berbagai macam gangguan dan penyakit psikis dan fisik seperti frustasi, depresi, maag, sakit jantung, hingga kanker. Inilah yang menjadi sebab pentingnya ikuti Pelatihan Stress Management with Quantum Hypno-NLP.

Pelatihan Stress Management with Quantum Hypno-NLP ini mengajarkan tentang metode dan juga teknik untuk manajemen stress, me-refresh pikiran dan hingga akhirnya menyehatkan fisik. Intisari dari Self-Hypnotherapy, Neuro-Lingustic Programming dan Quantum Healing diajarkan dalam pelatihan ini guna menunjang tercapainya kondisi sehat soul-mind-body (holistic).

[ HUBUNGI KAMI DISINI ]

Tujuan Pelatihan Stress Management with Quantum Hypno-NLP

  • Memahami konsep stress dan bagaimana mengelola stress dengan metode Quantum Hypno-NLP.
  • Mengenali penyebab stress dan bagaimana merubah hal tersebut menjadi positif dan memberdayakan.
  • Mengenali sinyal-sinyal kesakitan di tubuh yang disebabkan oleh pikiran dengan metode Kinesthetic Texturing.
  • Mampu melakukan self healing (menyembuhkan diri sendiri) dari stress dengan metode dan teknik Quantum Hypno-NLP.
  • Peserta mendapatkan keselarasan hidup baik dalam lingkungan kerja maupun dalam keseharian.

Materi Pelatihan Stress Management with Quantum Hypno-NLP

  • Three Mind Concept : menjelaskan tentang konsep kecerdasan pikiran, tubuh dan semesta serta bagaimana memanfaatkannya dalam proses me­-release stress.
  • Perceptual Position : teknik merubah sudut pandang untuk menata ulang kembali meaning yang tersimpan di dalam subconscious.
  • Reframing : pola linguistik (bahasa) yang digunakan untuk memaknai kembali peristiwa agar lebih memberdayakan diri dan terbebas dari pemaknaan yang tidak memberdayakan diri.
  • State of Mind : Menjelaskan tentang keterhubungan antara psikis dan fisik manusia serta bagaimana pemanfaataannya dalam mengontrol emosi diri dalam proses stress management.
  • Self Hypnotherapy : menjelaskan tentang berbagai teknik hypnotherapy yang dapat diaplikasikan untuk diri sendiri dalam me-release stress.

Peserta Pelatihan Stress Management with Quantum Hypno-NLP

  • Para manager dan seluruh lapisan dalam organisasi/instansi/perusahaan yang ingin memiliki kemampuan dalam mengelola waktu dan stress baik stress pribadi, keluarga, atau pun di lingkungan kerja.

Dalam pelatihan ini Anda dan team akan difasilitasi langsung oleh Idrus Putra, sosok yang telah dikenal selama lebih dari 12 tahun di bidang pelatihan dan pengembangan SDM serta aktif sebagai seorang hipnoterapis yang telah membantu memfasilitasi perubahan pola pikir dan kesehatan mental ribuan orang.

Pelatihan ini tentu sangat layak untuk diikuti bagi Anda dan team yang ingin dapat lebih mudah dalam mengelola stress, senantiasa memiliki pikiran dan perasaan positif yang proposional, mental yang tangguh sehingga sangat siap untuk menghadapi berbagai dinamika kerja dan kehidupan.

Silahkan segera hubungi kami untuk mendapatkan penawaran terbaik, karena semakin cepat Anda ambil keputusan ini maka semakin cepat pula Anda dan team mendapatkan mental yang lebih sehat, lebih kuat dan lebih siap dengan berbagai macam tekanan yang muncul dalam lingkungan kerja maupun keseharian.

Pelatihan ini juga sangat berdampak pada kerjasama team Anda, namun jika dirasa ingin membahas lebih dalam dan detail tentang bagaimana cara membangun team yang solid, komunikatif dan memiliki daya juang yang tinggi maka silahkan baca juga Pelatihan Team Work Building.